Salah satu metode pembuangan sampah yang dilakukan oleh manajemen sampah adalah melakukan penimbunan di lahan. Termasuk di dalamnya adalah melakukan penimbunan. Metode ini yang paling populer di dunia. Hampir semua manajemen sampah melakukannya. Mungkin itu dilakukan karena paling gampang dan paling murah.
Penimbunan ini biasanya dilakukan di lahan terbuka yang tidak terpakai serta jauh dari pemukiman. Kadang juga dilakukan di lahan-lahan bekas pertambangan atau lubang-lubang dalam.
Meski metode ini sederhana, gampang dan murah tapi hasinya bisa higienis. Syaratnya lahan penimbunan darat hrus dirancang dn dikelola dengan baik. Sedangkan lahan penimbunan sampah yang tidak dirancang dn tidak dikelola dengan baik akan menyebabkan berbagai masalah lingkungan.
Masalah lingkungan ini bertambah berat bila sekeliling lahan semakin banyak dihuni atau menjadi pemukiman. Seperti angin yang berbagau busuk (sampah), sehingga menarik berkumpulnya hama atau kuman. Lainnya adaah timbulnya genangan air sampah. Bila air sampah ini masuk ke pemukiman bisa berbahaya bagi kesehatan.
Efek samping lain dari metode penimbunan sampah ini adalah timbulnya gas metana dan karbon dioksida yang sangat berbahaya bagi makhluk hidup khususnya manusia. *(ys/20180112/vica)